Kamis, 30 April 2020

POHON SABASANI

Pohon sabasani terkenal sebagai tanaman yang tumbuh di sorga, berdaun seperti ular, berbatang seperti gunung, berbuah seperti bintang. Dalam kata lain yaitu pohon yang sama sekali belum pernah dijumpai di alam jasmani. Kesimpulannya sudah jelas, ia adalah pohon di alam metafisik atau rohani. Hanya dapat dijangkau oleh rohani pula. Pertanyaannya, rohani siapa yang mengenali pohon sabasani ? Aturannya juga sudah jelas, rohani yang tak mengenal pohon sabasani sudah tentu akan bingung menjumpainya. Berjumpapun belum tentu ia mau mengakui kalau yang dijumpai adalah pohon sabasani. Apalagi bila sipohon sabasani ternyata dapat bicara dan berganti ganti rupa, akan tambah bingung para pencarinya. Untuk itu wajib kiranya bagi rohani rohani yang ingin berjumpa pohon sabasani, bertemu dulu dengan rohani yang sudah mengenal pohon sabasani. Rohani itulah yang dapat membawa para rohani itu ke tempat pohon sabasani berada. Bagi para jasmani, tolong jangan merasa menjadi rohani, karena bacaan ini hanya ditujukan bagi rohani rohani ketika jasmani sedang tertidur lelap di rumah. Berkawan dan bersaudara secara rohani akan membuat kita semakin mengenal siapa rohani kita sebenarnya. Tanpa mengenal rohani diri, jangan harap kalian sukses di alam kubur atau alam metafisik lainnya. Tanpa mengenal rohani diri, kalian akan menemui kehancuran saat nyawa berpisah dari jasad. Karena yang kalian pelajari secara jasmani, hanya diperuntukkan bagi jasmani. Pelajaran rohani hanya bisa dijalankan secara rohani pula. Rohani yang benar benar rohani tulen, tak mengenal ruang dan waktu, apalagi bahasa tulisan dan kata kata. Intinya, rohani yang mengenal pohon sabasani adalah rohani yang dapat menunjukan, membawa atau menghantarkan rohani lain menuju pohon sabasani berada...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar